Jumat, 17 September 2010

Kota Kita - Jakarta

Daerah Khusus Ibukota Jakarta (DKI Jakarta), adalah ibu kota negara Indonesia. Jakarta merupakan satu-satunya kota di Indonesia yang memiliki status setingkat provinsi. Dahulu Jakarta pernah dikenal dengan nama Sunda Kelapa (sebelum 1527), Jayakarta (1527-1619), Batavia, Betawi, atau Jacatra (1619-1942), dan Djakarta (1942-1972).
                Jakarta memiliki luas sekitar 661,52 km² (lautan : 6.977,5 km²), dan dengan penduduk berjumlah 7.552.444 jiwa (2007). Wilayah metropolitan Jakarta (Jabotabek) yang berpenduduk sekitar 23 juta jiwa, merupakan metropolitan terbesar di Indonesia atau urutan keenam dunia. Kini wilayah Jabotabek telah terintegrasi dengan wilayah Bandung Raya, dimana populasi megapolitan Jabotabek-Bandung Raya berjumlah sekitar 30 juta jiwa, yang menempatkan wilayah ini di urutan kedua dunia, setelah megapolitan Tokyo.
                Namun sebagi kota metropolitan terbesar keenam didunia tentulah Jakarta memiliki permasalahan yang kerap timbul sehari-hari, sebut saja kemacetan yang tak kunjung habis mulai dari pagi hingga malam hari, genangan air di jalan-jalan ibukota serta banjir kala hujan datang, besarnya jumlah penggangguran yang berakibat pula pada tingginya angka kriminalitas, kemudian moda transportasi massal yang kurang terinteggrasi dan efektif, serta setumpuk permasalahan yang datang silih berganti di ibukota negara Republik Indonesia ini.
                Segudang permasalahan tadi tentunya bukan tanpa upaya penanganan, namun yang menjadi masalah ialah penuntasan penanganan permasalahan yang kerap setengah-setengah dari pemerintah. Namun akan lebih baik lagi jika kita juga turut serta aktif menjaga serta memelihara lingkungan tempat dimana kita tinggal ini. Mulai dari hal kecil seperti membuang sampah pada tempatnya, menggunakan fasilitas umum sebagaimana mestinya, dan juga menjaga agar lahan terbuka hijau tetap terpelihara demi masa depan anak cucu kita kedepannya.

F.A.red

0 komentar: